Lembah harap
Puan,
Langit disore ini begitu indah
Jingga nya merekah hingga ke ufuk bumi
Pancaran yang berwarna megah
Semegah keindahan mu saat dipandangi
Puan,
Langit yang ku tatap itu
Makin kian dipadu awan kelabu
Membaluti syahdu jingga yang merah
Layaknya sikapku yang mungkin engkau sebut amarah
Puan,
Jauh dalam dasar relung jiwa ini
Tubuhku bersaksi atas kemaafan
Harap puan tersenyum kembali
Hingga detik nyaman dipenghabisan
Puan,
Harapku disebut bibirmu
Nyataku ingin ditatapmu
Maafkan awan kelabu
Yang kian membaluti megahnya indahmu
H.N
Komentar
Posting Komentar